Gunungsitoli,– Personil Polsek Lahewa yang dipimpin oleh Kapolsek Lahewa IPDA Hesena Ziliwu, S.H., M.H, bersama Personil Koramil 05/Lahewa dan Dishub Nias Utara melaksanakan pengamanan Misa Perdana Pastor Silverius Hulu,OFMCap di Gereja Katolik Lahewa Kelurahan Pasar Lahewa Kecamatan Lahewa Kabupaten Nias Utara, Minggu (15/05/2022).
Awal kegiatan dilakukan Penyambutan kedatangan Pastor Silverius Hulu OFMCap dengan melaksanakan Pengalungan Bunga dan dilanjutkan dengan Ibadah Kebaktian di Gereja Katolik Lahewa Kegiatan Pengamanan Kebaktian tersebut`
Dari keterangan Kapolsek Lahewa mengatakan, Kegiatan ini merupakan kegiatan Polsek Lahewa bersama dengan Koramil 05/Lahewa dan Dishub Nias Utara Untuk mengamankan jalannya Prosesi Misa Perdana Silverius Hulu,OFMcap dan kegiatan Ibadah Kebaktian Gereja- Katolik.
“ Iya, benar Kegiatan Pengamanan yang kita lakukan bersama dengan Koramil 05/Lahewa dan Dishub Nias Utara Untuk mengamankan jalannya Prosesi Misa Perdana Silverius Hulu,OFMcap dan kegiatan Ibadah Kebaktian Gereja- Katolik, dengan menempatkan Personil Polsek bertujuan agar Kegiatan Misa dan Ibadah Kebaktian dapat berjalan dengan aman dan kondusif “, Ujar Ipda Hesena Ziliwu.
" Sambil melaksanakan Pengamanan, Personil Polsek Lahewa memberikan Himbauan kepada Warga Jema’at yang akan mengikuti Misa dan Ibadah Kebaktian untuk tetap Mematuhi Protokol Kesehatan dan apabila ditemukan yang tidak memakai Masker, Personil Kita akan memberikan Masker Gratis untuk dipakai sebelum masuk kedalam Gereja, hal ini berguna untuk keselamatan kita bersama karena sekarang ini kita sedang menghadapi Pandemi Covid-19 “, terang Ipda Hesena Ziliwu.
“ Setiap adanya kegiatan Ibadah Kebaktian di Gereja-Gereja di Kelurahan Pasar Kec. Lahewa akan kita lakukan Pengamanan dan kita pastikan jalannya Ibadah Kebaktian sudah sesuai dengan Protokol Kesehatan yang diajurkan oleh Pemerintah “, tegas IPDA Hesena Ziliwu mengakhiri.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »